Cara Daftar Email Di Yahoo Indonesia - Tidak sulit, kalian hanya perlu mengikuti petunjuk yang saya berikan di artikel ini, anda bisa daftar dengan menggunakan gadget yang anda miliki baik itu handphone, komputer atau laptop yang penting bisa terhubung ke internet.
Apa Itu Email ?
Mungkin anda sudah sering mendengar tentang yang namanya email, namun anda belum tahu apa artinya email itu apa, bagi anda yang belum tahu apa itu artinya email di sini akan saya terangkan sedikit tentang pengertian email.
Arti dari kata email itu adalah penggalan dari kata-kata bahasa inggris yaitu elektronik mail dengan arti dalam bahasa indonesia surat elektronik yang merupakan alamat kita dalam bentuk digital.
Apa Fungsi Dari Email Itu Sendiri ?
Seperti yang kita tahu bahwasanya memiliki atau buat akun email itu sangat penting, karena peran dari email tersebut sebagai sistem komunikasi di dunia internet sangat di butuhkan, kita ambil contoh ketika mengirim pesan jarak jauh atau lintas negara yang apabila di lakukan dengan menggunakan jaringan opelator seluler akan memakan biaya yang tidak sedikit untuk sekedar mengirim pesan teks biasa, lain halnya jika kita menggunakan email yang hanya menggunakan data intenet sehingga walaupun kita mengirim gambar, suara atau video biaya yang di keluarkan hanyalah data internet saja, dan yang paling penting dari segi keamanan menggunakan email sangatlah di jamin keamanannya.
Ikutu Cara Daftar Email Di Yahoo Indonesia
Baca juga : Cara Daftar Gmail Baru Lewat Handphone
Gunakan aplikasi browser seperti mozila, chrome, operamini dll
Masuk ke situs resminya di yahoo mail indonesia
Klik daftar untuk memulai pendaftaran
Isi identitas anda dengan benar seperti isi seperti di bawah ini :
Nama Depan : Isi dengan nama depanBaca Juga : Cara Mudah Mendaftar Akun Facebook Baru Gratis
Nama Belakang : Isi dengan nama belakang
Nama Pengguna : Isi nama yang akan di gunakan sebagai alamat email anda seperti namaku@yahoo.com
Isi kolom berikutnya seperti contoh di bawah ini :
Kata Sandi : Masukan kata sandi kombinasi minimal 6 digit contoh namaku12345
No Ponsel : Masukan Nomor hp yang katif untuk menerima kode verifikasi email
Jenis Kelamin : Pilih jenis kelamin laki-laki atau permpuan
Tanggal Lahir : Pilih Tanggal / Bulan / Tahun sesuai dengan identitas anda
Klik Lanjutkan
klik Kirim Saya Kode via SMS
Masukan kode verifikasi yang di kirim oleh pihak yahoo mail corp ke kolom kosong yang di sediakan biasanya berupa angka 5 sampai 6 digit dan klik veryfikasi.
Tunggu sebentar sampai halaman yang berisi pesan Selamat terbuka, dan jika sudah klik Mari Kita Mulai untuk melanjutkan .
Dan jika anda ingin membuka pesan yang masuk maka tinggal klik saja menu Mail yang ada di samping kiri halaman utama.
Sampai di sini pembuatan alamat email sudah selesai, tinggal anda gunakan untuk mengirim pesan ataupun mendaftar ke media sosial seperti facebook.com, twitter.com dll.
Semoga tutorial Cara Daftar Email Di Yahoo Indonesia yang saya berikan bisa bermanfaat untuk kalian, anda bisa mencari cara-cara lainnya yang mungkin anda butuhkan hanya di caragokil.com
Posting Komentar